Senin, 15 November 2010

Update Info Film aja gan...

Siang ini, sembari mengisi kekosongan waktu di kantor, gw coba update info dengan berselancar ke sana kemari. Dari web yang berisi news, pengumuman lowongan kerjaan, buka email, nambah widget baru untuk blog tercinta, dan sampai pada akhirnya mentok di web nya 21 cineplex. Kenapa gw masuk ke situ?? Karena ada kawan yang baru saja ulang tahun, sebut saja berinisial K-A-M-A-L (dibaca sambil mengeja – nah itu mah memang nama dia.. wkwkwk). Semoga dia membaca postingan gw, dan langsung mengajak 1 kosan meluncur ke 21 terdekat *dengan nada mengharap dan menengadahkan tangan sambil berdoa “semoga dy menraktir kami” ckckckck Ngarep banget si.

Ada beberapa film baru yang sedang diputar di 21 Lampung :
(ini diambil dari situs resminya 21 cineplek gan)

SKYLINE (SKYL)

Setelah berpesta semalaman, sekelompok anak muda terkejut ketika sebuah cahaya yang sangat terang membangunkan semua orang di Los Angeles, menarik setiap orang seperti ngengat api. Cahaya yang akan mengangkat mereka ke udara dan menghilang, sementara sebuah pasukan mengancam akan menelan seluruh umat manusia

Jenis Film : Science/fiction
Produser : The Brothers Strause, Kristian James Andresen, Liam O’donnell
Produksi : Hydraulx Entertainment
Homepage : http://skyline.movie-trailer.com/
Rating LSF : Dewasa (adult)

Pemain : Eric Balfour, Scottie Thompson, David Zayas, Donald Faison, Brittany Daniel, Neil Hopkins
Sutradara : The Brothers Strause
Penulis : Joshua Cordes, Liam O'donnell


HEART 2 HEART (HEAR)

Semua berawal dari pertemuan tak sengaja antara Pandu (Aliff Alli) bersama sahabatnya (Argatama Levy cs) dengan Indah (Irish Bella), di sebuah danau nan indah.

Tiga hari pertemuan-pertemuan ini berlanjut, Pandu dan Indah menemukan kebahagiaan yang diisi keindahan hutan, kebun teh, danau, dan cinta. Saat itu Indah sedang berlibur di villa bersama orang tuanya. Kebersamaan Pandu dan Indah terus terbawa dalam hati masing-masing ketika keduanya ke Jakarta, Pandu yakin apabila jodoh mereka akan bertemu kembali, Indah memang bersekolah di Jakarta, dan Pandu baru akan pindah ke Jakarta

Laksana jodoh, garis hidup yang sudah dituliskan Tuhan, Indah bertemu kembali dengan Pandu, dan cinta itu tetap ada walau kini ada rintangan. Indah sudah memiliki ‘pacar’, dan tepatnya jodoh pilihan mamanya (Wulan Guritno), bernama Ramon (Miradz)

Hingga kemudian, sebuah kecelakaan merenggut sebagian hidup Indah. Penglihatannya dan pita suaranya. Saat itulah, kakak Indah (Arumi Bachsin) kembali, setelah selama ini pergi, karena menolak jadi boneka ibunya. Indah ibarat boneka rusak, menolak ditemani orang tuanya, apalagi pacar pilihan orang tuanya. Pandu kembali muncul. Pandu melepaskan sekolahnya di Jakarta untuk kembali ke desa, menyusul Indah, yang memilih menghabiskan kesendiriannya di villa. Pandu tak pernah membiarkan Indah sendiri, seberapa keras pun Indah menolaknya. Bersama-sama, Pandu dan sahabat Indah (Indah Permatasari) mencoba mengembalikan senyum Indah

Dan di situlah, di tempat awal mereka bertemu, Indah dan Pandu kembali bersatu. Seperti sebuah kalimat, “manusia boleh pergi, tapi cinta tinggal selama-lamanya”, begitulah kisah kasih mereka pun menjadi abadi…

Jenis Film : Drama
Produser : Chand Parwez Servia
Produksi : Kharisma Starvision Plus

Pemain : Aliff Alli, Irish Bella, Arumi Bachsin, Wulan Guritno, George Taka, Argatama Levy, Indah Permatasari, Miradz
Sutradara : Nayato Fio Nuala
Penulis : Titien Wattimena


SENGGOL BACOK (SENG)

Urusan cinta boleh keok, yang penting lawan bonyok"

Bagi Galang (Fathir Muchtar) hanya satu yang harus dimiliki seorang lelaki: NYALI! Itu sebabnya, Galang tidak pernah takut pada apapun. Ia memutuskan kembali ke Jakarta, ingin menata kembali hidupnya setelah putus dari tunangannya. Sampai Jakarta, Galang bertemu teman baru, Disko (Adjie Idol), seorang pengamen kelas teri bersuara emas namun berwajah lumpur (item dan dekil) yang selalu berhasil meredam amarah Galang

Saat Galang berusaha melupakan sang tunangan, nasib mempertemukannya dengan Laras (Kinaryosih), gadis manis yang bisa bikin lumer hati batu Galang. Sayang, sifat tempramenal Galang malah menjauhkan dirinya dari Laras. Tidak sengaja, Galang sukses menghajar ayah Laras yang dikiranya preman. Ayah Laras juga harus masuk rumah sakit gara-gara niat baik Galang yang mengoleskan selai kacang

Cinta Galang dan Laras semakin pelik dengan kehadiran penghuni kos baru, Donny(Ringgo Agus Rachman). Pemuda kalem namun licik ini, mempunyai sejuta akal bulus di otaknya untuk mendapatkan hati Laras. Adu strategi “otot” versus “otak” antara Galang dan Donny merebut perhatian Laras pun tak terelakan. Dibantu oleh Disko dan seorang motivator kejiwaan kelas wahid (Jonny Iskandar), Galang berusaha mengendalikan emosinya untuk dapat memenangkan pertempuran melawan Donny

Siap meledak 4 November 2010

Jenis Film : Comedy
Produser : Raam Punjabi
Produksi : Mvp Pictures

Pemain :
Fathir Muchtar, Kinaryosih, Ringgo Agus Rahman, Aji Idol, Jonny Iskandar
Sutradara : Iqbal Rais


RESIDENT EVIL: AFTERLIFE (RESI)

Dunia dirusak oleh virus, berubah korbannya menjadi zombie pembunuh, Alice (Milla Jovovich) terus melakukan pencarian manusia yang berhasil bertahan hidup di Resident Evil: Afterlife. Pertempuran Alice dengan pencipta wabah global yang makin menegang, Alice menemukan dirinya terjebak di kota Los Angeles- yang habis terbakar, dibanjiri oleh ribuan mayat hidup, menghadapi ancaman yang tidak pernah ia duga sebelumnya

Jenis Film : Action
Produser : Paul W.s. Anderson , Jeremy Bolt, Robert Kulzer, Don Carmody, Bernd Eichinger, Samuel Hadida
Produksi : Constantin Fim International
Homepage : http://www.residentevil-movie.com/
Rating LSF : Dewasa (adult)

Pemain :
Milla Jovovich, Ali Larter, Kim Coates, Shawn Roberts, Sergio Peris-Mencheta, Spencer Locke
Sutradara : Paul W.s. Anderson
Penulis : Paul W.s. Anderson


Demikian tadi sedikit gambaran film apa yang sedang diputer di 21 Lampung, dan sedikit sinopsis, siapa tau tertarik untuk nonton malam nanti, maybe.

6 komentar:

  1. saya suka film yg pertama... kebetulan hobiku nonton fim bergenre sains fiksi... :)

    BalasHapus
  2. @Blog Santai gw si mana aja ayok, asal ada yg ngajak n bayarin.hehehe...

    BalasHapus
  3. Thanks sobat infonya,
    Sebagai rujukan untuk ditonton nich.

    BalasHapus
  4. @Urang Lembur itu untuk wilayah lampung gan, tp gk jauh beda si utk wilayah yg lainnya.

    BalasHapus
  5. saya pengen nonton film SKYLINE....
    pasti seru banget tuch...

    thx 4 info gan...

    BalasHapus
  6. @sibutiz iya apalagi sambil nraktir gw... Tambah seru tuh... Hehehe
    *nada mengharap

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan komentar/kesan setelah membaca posting di atas....
Gunakan Anonim jika blum punya id google (tidak direkomendasikan) Kalo gw si lebih suka yang ninggalin nama n email or url nya...
Selain memakai akun blogger gambar avatar tidak muncul.